Selasa, 27 Maret 2012

Pengertian JAVA

JAVA... apa sih java?? mungkin kalian belum mengenal apa itu java. disini saya akan membahas lebih lanjut pengertian java itu sendiri dan sejarahnya. Java merupakan sebuah bahasa pemrograman sama seperti bahasa pemrograman lainnya. dan Java salah satu bahasa pemrograman berorientasi objek OOP (Object
Oriented Programming)
.maksudnya adalah semua aspek yang terdapat pada java adalah objek oleh karena itu sangatlah mudah untuk membuat, mendesain dan mengenbangkan program java.

Java tidaklah sama dengan bahasa pemrograma lain yang memiliki tempat untuk membuat program sendiri. sedangkan java membutuhkan bantuan dengan menulis terlebih dahulu di dalam notepad, textpad dll. setelah selesai barulah disimpan dengan file extention .java. dan di jalankan menggunakan Command Prompt.


Java merupakan turunan dari bahasa C oleh karena itu java memiliki sifat yang sama juga seperti bahasa C yaitu Case sensitive. dan dalam sebuah program java hanya diperbolehkan memiliki satu class yang bersifat public. setiap program java hanya memiliki satu method main yaitu method yang pertama kali dibaca oleh interprenter java. dan setiap kali kita membeuat program haruslah diingat bahwa setiap nama file program java yang kita buat haruslah sama dengan nama class. dan perhatikan pula penulisan nama file dan nama class haruslah persis sama huruf besar dan kecilnya karena bila berbeda sedikit saja program tidak akan mau di compile.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar